Pesona Alam Pantai Namu Konawe Selatan
Secara administratif Desa Namu berada di Kecamatan Laonti Kabupaten Konawe Selatan. Berada di sisi timur kabupaten, desa ini hanya bisa dijangkau menggunakan kapal, dihuni 224 Kepala Keluarga dari 3 dusun.
Sejak tahun 2017 Desa Namu mulai sering dikunjungi wisatawan lokal, panorama alam di desa namu menjadi daya tarik tersendiri sehingga orang-orang penasaran dan berbondong bondong datang melihat langsung wisata alamnya.Pantai yang bersih, barisan kelapa sepanjang pantai, jembatan warna warni dan air terjun adalah spot andalan Desa ini.
Kondisi alamnya memang sangat membentuk karakterristik tersendiri, dari pantai yang melengkung, dikelilingi bukit dikiri dan kanan pantai, garis pantai serta dermaga yang panjang menjadikan pantai namu terlihat mempesona.
Pantai dengan pasir putih dan hitam ini berada dalam teluk, jauh dari gelombang dan ombak, sehingga aman untuk mengajak keluarga datang liburan. Kamu juga bisa menikmati segarnya air terjun yang ada dibelakang pemukiman desa.
Bagi wisatawan yang ingin menghabiskan libur akhir pekannya disini, tidak usah ragu, pemerintah Konawe Selatan bersama masyarakat setempat telah berupaya mendirikan fasilitas umum yang bebas digunakan oleh wisatawan.
Diantaranya seperti mushola, kamar mandi dan tempat wudhu, halaman untuk mendirikan tenda camping, listrik 24 jam, serta akses jalan menuju air terjun telah dibuatkan pos istrahat dan jalur tracking. Papan informasi yang ada dipinggir pantai, juga bisa menjadi rujukan para wisatawan.
Keramahan warga desa kepada setiap wisatawan yang datang menjadi cermin, Namu sebagai Desa Wisata.
Warga secara sukarela memberikan informasi terkait destinasi dan tidak segan segan, mereka menawarkan jasa atau bantuan lainnya kepada tamu. Selain ramah, warga juga selalu menjaga barang-barang yang ditinggalkan di area camping.
Keramahan warga desa kepada setiap wisatawan yang datang menjadi cermin, Namu sebagai Desa Wisata.
Warga secara sukarela memberikan informasi terkait destinasi dan tidak segan segan, mereka menawarkan jasa atau bantuan lainnya kepada tamu. Selain ramah, warga juga selalu menjaga barang-barang yang ditinggalkan di area camping.
Tapi sebaiknya, barang-barang yang kamu bawa, tetap diperhatikan dan dijaga, untuk mengantisipasi adanya kehilangan.
Akses ke pantai namu masih sangat mudah dijangkau. Apa lagi kalau kamu berada di kabupaten Konawe Selatan. Dari pelabuhan amolengo kamu hanya menggunakan kapal nelayan dan ditempuh selama 30 menit saja, sampailah ke Desa Namu.
Jadi bagi kalian yang belum pernah kesini, tidak ada salahnya mengajak keluarga diakhir pekan untuk menikmati keindahan alam Desa Namu.
Akses ke pantai namu masih sangat mudah dijangkau. Apa lagi kalau kamu berada di kabupaten Konawe Selatan. Dari pelabuhan amolengo kamu hanya menggunakan kapal nelayan dan ditempuh selama 30 menit saja, sampailah ke Desa Namu.
Jadi bagi kalian yang belum pernah kesini, tidak ada salahnya mengajak keluarga diakhir pekan untuk menikmati keindahan alam Desa Namu.
Itulah salah satu destinasi yang ada di Konawe Selatan, masih banyak spot terbaik di konsel yang bisa kamu kunjungi, seperti Danau moramo, Puncak osu mohai, Pulau lara dan lainnya.